Pages - Menu

Sunday, January 1, 2017

KILAS BALIK 2016


HAI HAI HAI…. *ga santai*
Postingan pertama euy dari blog baru hahaha…

Sebenarnya sih dulu saya udah punya blog tapi yaaa gimana karena udah lama ga dibuka, udah bersarang gajah juga sepertinya *yakali* jadilah pas dibuka ga bisa. Yaudah deh jadinya bikin baru. Butuh effort banget sih sebenernya buat bikin blog dan kembali menulis seperti dulu. Tapi berkat dukungan temen-temen dekat saya akhirnya saya memutuskan untuk kembali menjadi blogger seperti teman-teman saya itu. #yeah

By the way, hari ini adalah hari pertama memasuki tahun 2017. Saya mendapat tantangan dari teman saya, sebut saja Jennie, untuk menuliskan kisah menarik dan menengok keadaan satu tahun kemarin. Yaaa kalau bahasa kerennya sih kilas balik 2016.

Jadi, selama 2016 kemarin banyak momen yang terjadi. Mulai dari momen yang menyenangkan, menyedihkan, menegangkan, momen super galau, super hectic dan kadang bikin gregetan diri pun ada. Entah terlalu banyak hal yang terjadi selama 2016 ini. Hingga rasanya hidup ini sangat colorful layaknya warna pelangi yang beraneka ragam. Tapi apapun itu saya sangat bersyukur bisa tetap diberi kesempatan oleh Allah untuk menghirup nafas hingga detik ini.

Baiklah kita mulai tantangan dari Jennie nih…

Orang Paling Berkesan  
Duh, terlalu banyak orang yang berkesan selama 2016 ini. Setiap orang punya porsi masing-masing di hati saya *eaaa
Okay saya coba ceritakan satu per satu yeee.
Satu hal yang saya syukuri di tahun 2016 ini adalah saya mempunyai keluarga baru yang passionnya sama seperti saya. Beasiswa Aktivis Nusantara (BAKTI NUSA).


48 orang aktivis terbaik dari masing-masing kampusnya ikut Future Leader Camp 2016

Bagi saya Bakti Nusa bukanlah sebuah beasiswa biasa saja, tetapi di Bakti Nusa saya seperti menemukan keluarga yang saling memberi support, memahami setiap kondisi yang dialami sehari-hari, ikhlas memberi yang terbaik untuk orang banyak dan mempunyai visi yang sama yaitu Merawat Indonesia. Dahulu jika saya mempunyai idealisme, tak banyak orang yang bisa saya ajak diskusi, berbagi dan bertukar pemikiran. Karena notabene orang-orang di sekitar saya kebanyakan adalah orang-orang yang simple, sangat realistis dan mengikuti ritme kehidupan yang mengalir seperti air. Namun ketika saya diterima sebagai bagian dari Negawaran Bakti Nusa, saya seperti bertemu dengan kubu yang sama. Kubu dengan orang-orang yang sangat visioner, idealis, penuh harapan, dan selalu berprinsip selalu bermanfaat untuk orang lain.

Awalnya saya sangat minder berada di antara mereka. Apalagi saat kita dipertemukan bersama dalam suatu momen bernama Future Leader Camp. “wah orang-orang ini keren semua” batin saya. Ya, memang benar kok mereka keren-keren semua. Tapi saya ambil postifnya saja. Kalau saja saya tidak diterima disini, saya tidak mungkin mempunyai semangat dan berambisi dalam menggapai impian-impian saya.

BA Rumpun kesehatan squad minus satu orang yang pulang duluan ke Jakarta wkwk


Momen Paling Berkesan
Jika ditanya momen yang paling berkesan, semua momen selalu berkesan bagi saya. Tetapi ada beberapa kandidat momen yang saya sangat ingat dan menancap di hati saya #cieee



Ciye ciye masuk koran…

Pertama kalinya bagi saya bisa masuk koran seperti ini. Alhamdulillah… Sejak dahulu saya memang senang dalam hal-hal yang berbau social dan pengabdian masyarakat. Kamu tahu apa alas an dan motivasi saya menjadi dokter? Ya, saya ingin terjun langsung ke masyarakat dan mengabdi untuk negeri melalui tugas serta profesi yang mulia. Hingga di dunia perkuliahan ini saya pun semakin mengetahui passion dan bakat saya itu. Semakin terasah lagi, lagi dan lagi. Passion saya ini pula didukung oleh organisasi yang saya ikuti hingga saya kecanduan untuk terus memberikan semaksimal mungkin potensi yang saya miliki. CIMSA dan SCOPH. Artikel saya di atas pun mengenai project yang saya garap bersama SCOPH Nasional dan SCOPH UNS kebanggaan saya. 

Artikel itu juga bukan saya yang kirim ke redaksi. Boro-boro alurnya saja saya belum memahami betul. Jadi, ketika itu saya tiba-tiba dihubungi oleh wartawan dari sebuah media cetak, yaitu Jawa Pos yang ingin meliput dan mengangkat profil saya. Kenapa saya yang dipilih? Entahlah… tapi satu hal yang saya tahu adalah wartawan tersebut memang ingin mengangkat profil anak-anak Bakti Nusa yang terkenal akan “keunikan” dari masing-masing penerima manfaat. Beberapa kali kakak-kakak Bakti Nusa sebelum saya pun dimuat pula profilnya. Wah, betapa beruntungnya saya mendapat kesempatan langka seperti ini. Mengapa ini semua tiba-tiba dan pertama kali yang dihubungi saya? Hmm.. Saya pun juga tidak paham.


Film Paling Berkesan
Berhubung saya sukanya drama korea jadilah film yang berkesan bagi saya adalah drama korea. Ada dua drakor yang saya sangat suka selama 2016.
Yang pertama adalah Descendents Of The Sun.


Kisahnya menarik. Kisah percintaan antara seorang dokter dengan tentara militer. Walaupun memang alur konfliknya lempeng-lempeng aja, tapi kece kok. Pemainnya juga bagus- bagus. Bahkan film ini bisa membius ibu saya bahwa menjadi dokter militer itu keren banget. Hingga saya akhirnya disuruh mendaftar menjadi dokter militer .___. (next time akan saya post tentang pengalaman saya daftar dokmil). Sungguh luar biasa pengaruh film ini! *prokprokprok

Film kedua adalah W



Film fantasi yang recommended untuk ditonton! Hahaha…
Awalnya emang agak ga masuk akal sih nonton ini, tapi konfliknya cihuy banget bikin gregetan.


Tempat Paling Berkesan
Tempat paling berkesan bagi saya adalah Lombok. Lombok punya daya tarik sendiri bagi saya. Dan momen saat saya berkunjung kesana memang sangat pas. Liburan dadakan sebagai pelipur lara :”)
Melihat laut-laut disana yang berwarna biru jernih dengan berpasir putih berkilau membuat hati nyaman bagi siapapun yang melihatnya. 

Snorkeling di Gili Gendhis


Bermain air di pantai dan keliling ke pulau-pulau tak berpenghuni menggunakan perahu

Jika kalian ingin liburan bersama keluarga ke Lombok tapi gatau tempat-tempat hits mana yang asyik untuk dikunjungi? Jangan ragu kalian bisa pakai jasa tour guide. Saya merekomendasikan Lombok Kita Tour and Travel. Kece banget dan pelayanannya sangat memuaskan. Apalagi sang pemilik, Pak Masnan orangnya sangat santun, baik, ramah, dan memberikan pelayanan senyaman mungkin. Hingga dua orang bu guru cantik pun mengakui kebaikan dan servicenya yang sangat memuaskan mulai dari tempat hits hingga makanan selama disana.

Mungkin itu dulu untuk kilas balik 2016 nya. Terlalu banyak hal baru yang saya lalui selama 2016.

Selamat datang, 2017! *yeaaay* *tebar confetti*
Semoga segala resolusi di tahun 2016 yang belum tercapai, bisa direalisasikan di 2017 bersama target-target baru lainnya. Aamiiin…

Tetap semangat! #SalamRainbowWays